Biografi Yutri Angriana Takke

 


" Hallo teman-teman" ....

Selamat Datang di Blog pribadi saya, terima kasih telah mengunjungi blog saya. 

Nama saya Yutri Angriana Takke atau biasa dipanggil uti oleh orang-orang yang terdekat. Saya memiliki hobi bermain badminton. Lahir di oransbari, 10 juli 2002 secara prematur dari pasangan ayah Herman Takke dan ibu Margaretha Ta’dung. Ayah saya bekerja sebagai pegawai negeri sipil (Perhubungan Laut), dan ibu bekerja sebagai IRT (Ibu Rumah Tangga). Saya adalah anak ketiga dari empat bersaudara dan memiliki kembaran yang bernama Yetri Delfia Takke yang sedang melanjutkan pendidikan di (STFT GKI IZAAK SAMUEL KIJNE JAYAPURA). Saat berumur 6 tahun, saya memulai pendidikan di SD INPRES 08 ORANSBARI tahun 2007, kemudian setelah lulus saya melanjutkan pendidikan di SMP NEGERI 06 ORANSBARI. Selepas lulus dari SMP di tahun 2014, saya dan kembaran saya melanjutkan pendidikan di SMA NEGERI ORANSBARI. Selama Sekolah Menengah Atas, saya mengikuti lomba OSN (Olimpiade Sains Nasional) di bidang BIOLOGI  tingkat kota/kabupaten di Mansel-Papua Barat. Selain  mengikuti OSN saya bergabung dalam Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) menjabat sebagai anggota dan aktif berbagai kegiatan sekolah seperti Seni Gerak Dan Tari. Dahulu, waktu saya masih duduk di bangku SD, saya bercita-cita menjadi IPDN, masih melekat di ingatan saya. Waktu berlalu begitu cepat di usia 14 tahun berpindah ingin menjadi Polisi Wanita (polwan) yang merupakan wanita pilihan siap mengabdi kepada nusa dan bangsa tugasnya sangat dirasakan oleh masyarakat. Tetapi merasa kecewa dengan tinggi badan yang tidak memungkinkan. Namun Seiring berjalan-Nya waktu setelah lulus SMA saya berubah fikiran untuk bercita-cita menjadi seorang apoteker. Dan saat ini saya menempuh pendidikan di Universitas Papua (UNIPA) jurusan S1-Teknik Informatika dimana perkuliahan dilakukan secara online dan tentunya banyak duka yang didapat pada saat pembelajaran sistem online, seperti sering terhambat dengan jaringan, dan masih banyak yang lainnya. 

Bagaimana cara mewujudkan cita-cita? Yaitu dengan cara teguh pendirian, banyak-banyak berdoa dan tidak pantang menyerah. Dan harapan saya, saya bisa menyelesaikan perkuliahan dengan baik dan  ilmu yang saya dapatkan bisa berguna bagi banyak orang. Terima Kasih !! ...

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer